Jasa Pasang Paving Block yang Baik dan Benar

Banyak orang mencari jasa pasang paving block, namun tidak semuanya mendapatkan yang berkualitas. Bagi Anda yang sedang mencari jasa berkualitas, pilih saja Aspalindo. Jasa kami memiliki tim profesional dan sudah berpengalaman dalam bidang ini.

Paving block adalah produk bahan bangunan yang terdiri dari campuran pasir, semen, air serta agregat dengan bentuk model berbagai macam. Penggunaan paving block akan sering kita temui di sekolah, taman maupun tempat umum lainnya.

Pasang Paving Block Terbaik

pasang paving block

Namun, pada kenyataannya sekarang banyak rumah yang menggunakan produk ini untuk menghias halaman depannya. Kami menyediakan beragam jenis paving block. Dari banyaknya jenis yang ada, Anda perlu memahami karakternya masing-masing sebelum memilih.

Sebelum Pasang Paving Block, Kenali Jenis-jenisnya Terlebih Dahulu

Mengenai motif paving block, kami menawarkan berbagai macam pilihan seperti yang biasanya digunakan oleh masyarakat secara umum. Pemilihan model biasanya menyesuaikan dengan keinginan serta kebutuhan. Beragam pilihan tersebut yaitu meliputi:

1. Bata

Paving block model bata biasa disebut juga dengan persegi panjang. Ketika kami pasang paving block jenis ini, membutuhkan 44 pcs untuk setiap 1 meter perseginya. Untuk ukuran model bata sebesar 21 x 10,5 cm.

Sedangkan ketebalannya ada yang 6, 8 hingga 10 cm. Kami menyediakan jenis paving block ini karena kokoh, mampu menahan kendaraan beban ringan maupun berat. Pilihan warnanya beragam, mulai dari abu-abu, hitam, merah, hijau, hingga kuning.

Pekerjaan Kami  Jasa Pasang Paving Block Tangerang Per M2 Berkualitas

2. Hexagon

Model hexagon berbentuk segi enam. Pasang paving block jenis ini untuk setiap 1 meter perseginya membutuhkan sejumlah 27 pcs. Mengenai ukuran model hexagon 21 x 10,5 cm dengan ketebalan 6 dan 8 cm.

Biasanya model hexagon banyak kami pakai di daerah trotoar atau halaman rumah, menyesuaikan dengan kebutuhan klien. Mengapa di daerah trotoar? Karena kekuatan yang dimiliki jenis ini lebih kokoh serta kuat.

3. Trihex

Nama sebenarnya dari trihex yaitu trihexagonal. Hal ini karena trihex berbentuk tiga buah hexagonal dengan ukuran kecil. Trihex juga digunakan untuk trotoar di jalan. Karena bentuknya unik, tidak jarang kami pakai sebagai hiasan.

Ukuran yang dimiliki jenis ini yaitu 19,7 x 9,6 cm. Untuk ketebalannya 6 serta 8 cm. Kami memerlukan trihex sejumlah 39 pcs untuk proses pasang paving block area 1 meter perseginya. Namun, dibandingkan jenis hexagon, trihex daya tekannya lebih rendah.

4. Cacing

Istilah lain dari model paving cacing ini yaitu interpave. Jenis ini biasanya kami pakai untuk wilayah perumahan. Ukurannya 22,5 x 11,2 cm, sedangkan ketebalannya 6 dan 8 cm. Kami memerlukan 39 pcs untuk pemasangan area 1 meter persegi.

5. Topi Uskup

Model topi uskup biasanya kami gunakan sebagai pengunci tepian dari paving block bata atau truepave pada saat pengaplikasiannya secara zig zag. Panjangnya sekitar 30 cm dengan ketebalan 6 dan 8 cm.

6. Ubin Besar dan Kecil

Untuk jenis ubin besar atau full pave memiliki ukuran 21 x 21 cm dengan ketebalan 6 dan 8 cm. Kami memerlukannya sejumlah 22 pcs untuk pasang paving block setiap meter perseginya. Biasanya ubin besar dipakai sebagai pelapis lantai garasi.

Cara Pasang Paving Block

Persiapan

  1. Mempersiapkan alat dan bahan :
    Pastikan Anda memiliki semua alat dan bahan sebelum memulai pemasangan paving block. Ini termasuk batu paving dalam jumlah yang dibutuhkan, pasir, batu gergajian, alat pemadat (vibrator), penggaris, tali nilon, sekop dan pita pengukur.
  2. Persiapkan Permukaan Tanah:
    Pastikan tanah tempat pemasangan paving block rata dan kokoh. Jika perlu, gali dan ratakan tanah untuk memastikan fondasi yang stabil.
  3. Penyesuaian Ketinggian:
    Tentukan tinggi paving block dengan menggunakan tali nilon dan pita pengukur. Hal ini memungkinkan untuk mempertahankan ketinggian paver yang konstan di seluruh area pemasangan.
Pekerjaan Kami  Ukuran Kanstin Paving Trotoar Bentuk S dan Kanstin DKI

Pemasangan

  1. Penyusunan Paving Block
    Susun paving block sesuai pola yang diinginkan. Pastikan jarak antar paver sama dan sesuai dengan lebar sambungan yang diinginkan, sehingga menciptakan tampilan estetis dan rapi.
  2. Pemasangan Pembatas (Bordir)
    Jika perlu, pasang pembatas atau sulaman di sekitar area paving block untuk memberikan lebih banyak struktur dan definisi pada desain.
  3. Pengisian Celah
    Isi celah antar paving block dengan pasir. Gunakan pemadat atau perkakas tangan untuk mendistribusikan pasir secara merata di antara paver, memastikan semua celah terisi dengan benar untuk stabilitas keseluruhan.
  4. Memadat batu paving
    Gunakan alat pemadat (vibrator) untuk memadatkan batu paving di tanah. Kompresi ini mengurangi risiko migrasi dan memberikan stabilitas optimal.

Selesai

  1. Pembersihan
    Setelah dipasang, bersihkan sisa pasir dari pavers dengan cara menyapu atau mencuci permukaannya. Pastikan tidak ada pasir yang tersisa pada ubin agar hasil akhirnya tetap bersih dan menarik.
  2. Stabilisasi
    Biarkan paver setidaknya selama satu hingga dua hari sebelum meletakkan beban atau lalu lintas di atasnya. Ini memastikan bahwa isian pasir mengeras dan ubin menempel dengan baik.

Dengan memperhatikan setiap langkah persiapan, perhitungan, pemasangan, dan finishing, Anda dapat memastikan bahwa pemasangan paver dilakukan dengan baik, sehingga menghasilkan permukaan yang kokoh, tahan lama, dan estetis. Selalu perhatikan petunjuk dan rekomendasi pabrikan untuk hasil terbaik.

Sedangkan ubin kecil berukuran 10,5 x 10,5 cm dengan ketebalan sama yaitu 6 dan 8 cm. Pada setiap meter perseginya, kami memerlukan ubin kecil sejumlah 88 pcs. Penggunaannya sebagai pelapis halaman rumah.

Harga Jasa Pasang Paving Block Terbaru di PT Aapalindo Hotmix

No.Model PavingHarga Per m2
1.Model BataRp. 88.000,-/m2
2.Model TrihexRp. 88.000,-/m2
3.Model HexagonRp. 88.000,-/m2
4.Model RumputRp. 130.000,-/m2
5.Model Ubin SetRp. 110.000,-/m2

Itulah beberapa jenis paving block yang kami berikan. Jika Anda masih bingung mengenai model apa yang cocok untuk diaplikasikan, konsultasi saja, kami memberikan pelayanan ini secara gratis. Lebih lengkapnya mengenai jasa pasang paving block kami, kunjungi di www.aspalindo.com.

Pekerjaan Kami  Jasa Pasang Paving Block Bogor Terbaik dan Murah

Sales Representative Aspalindo

Telp Aspalindo 1

Telp Aspalindo 2

BERGARANSI, SURVEY dan KONSULTASI GRATIS